-->

Pengembangan jaringan

Written By Anisa film on Selasa, 08 April 2014 | 4/08/2014 06:59:00 AM


SAMBUNGAN KOMUNIKASI TELEPON
1. Sambungan Panggilan Telepon
2. Jaringan Lokal
3. Sambungan Mekanik dengan Saklar
4. Sambungan Mekanik Saklar Crossbar
5. Fungsi-Fungsi dalam Panggilan Telepon
6. Transmisi Digital pada Telepon
7. Switching pada Jaringan Telepon
8. Signaling pada Jaringan Telepon
9. Pengembangan Jaringan

Pengembangan berikutnya yang dapat dilakukan terhadap jaringan telepon di antaranya meliputi:
  • Perusahaan telekomunikasi khususnya pada bidang telepon dapat segera melakukan pengubahan sistem transmisi antar sentral telepon yang semula berbasis analog, sekarang harus diubah dengan sistem pembawa digital.
  • Sistem switchng telepon yang digunakan pada sambungan jarak jauh dan pada kantor sentral yang paling akhir, harus diubah dari sistem mekanik dan switching analog menjadi bentuk switching elaktronik digital.
  • Pemisahan jaringan signaling dapat meningkatkan efisiensi berlangsungnya sambungan pembicaraan telepon.
Kalau diperhatikan jaringan telepon yang sekarang, terjadi pemisahan fungsi signaling, transmisi, dan switching. Pemisahan ini tidak lagi menjadi persolan karena jaringan dibentuk dalam modul-modul sehingga, setiap bagian dapat diperbaharui atau diperbaiki tanpa mengubah sistem peralatan atau sistemnya.

Gambar 10.27. Pengembangan jaringan telepon

Panggilan dan transmisi digit atau nomor-nomor telepon

  1. Dari pelanggan ke kantor sentral

    Waktu rata-rata yang diperlukan oleh pelanggan pada saat melakukan panggilan dan signaling ke sentral lokal adalah sebagai berikut:
    • Dengan sistem dial:
      • waktu reaksi pelanggan dan pemanggilan = 2 detik
      • waktu dialiing 6 digit, satu digit butuh 1,5 detk: 6 x 1,5 = 9 detik, Jumlah = 11 detik
        Dapat dilihat, bahwa: saat menggunakan sistem dial, diperlukan waktu yang bervariasi dari 10-20 detik, bergantung kepada jumlah digit.
    • Dengan sistem tombol (key set):
      • waktu reaksi pelanggan dan pemanggilan = 2 detik
      • waktu menekan 6 tombol, satu digit 0,7 detik: 6 x 0,7 = 4,2 detik, Jumlah = 6,2 detik
        Variasi waktu saat menggunakan key set adalah 5-10 detik. Semakin bagus pesawat telepon yang digunakan tentu akan semakin pendek waktu yang diperlukan untuk akses ke pesawat lawan.

  2. Dari sentral ke sentral

    Waktu yang diperlukan untuk panggilan dan signalling antar sentral telepon dijaga sependek mungkin. Dengan menggunakan MFC (Multi Frequency Code), kecepatan transmisi yang dapat dicapai adalah: 6-7 digit tiap detik. Dengan demikian, dapat dibayangkan betapa cepatnya penggunaan transmisi digital dibandingkan dengan analog biasa.

Pengembangan menuju generasi layanan terpadu

Pengembangan berikutnya yang akan dihadapi oleh setiap pelanggan telepon adalah pengubahan menuju transmisi digital. Untuk itu, maka diperlukan pengubahan sistem yang dapat bekerja pada lingkungan digital. Langkah pertama yang dilakukan adalah menyiapkan perangkat dalam jaringan digital terpadu atau integrated digital network (IDN).

Dalam kenyataannya jaringan telepon berbentuk digital terus dikembangkan, agar tidak hanya sistem suara saja yang dapat ditransmisikan dengan baik. Gambar atau video dan data, atau teks serta multimedia, harus bisa pula ditumpangkan dalam jaringan digital tersebut. Oleh karena itu perlu dilakukan keterpaduan pelayanan, hingga akhirnya ditemukan suatu bentuk "Integrated Services Digital Network" atau "ISDN".

0 komentar :

Posting Komentar

Terima kasih, atas saran atau usulan anda.

Translate

Menu Blog Ini

Buka Semua | Tutup Semua

 
SUPPORT: anisa indra - dmca
Copyright © 2011-2018. Citra teknologi - All Rights Reserved
Template Created by: Creating Website
Published by: Mas Template - Proudly powered by: Blogger