Yang perlu dipahami dalam ISDN adalah telephone digital. Hal ini dikarenakan telephone analog tidak dapat bekerja dengan menggunakan telephone analog. Gambaran secara blok diagram mengenai sambungan telepone digital dengan ISDN dapat digambarkan seperti pada gambar 14.10. Bagian-bagian yang penting pada telephone digital dapat dijelaskan fungsinya seperti berikut ini:
- ISDN Interface Circuit with Layers 1 and 2 Protocol Controller: Berfungsi untuk melakukan fungsi layer 1, yaitu: antara terminasi dari saluran melalui kopling induktif (transformator) dan memberi catuan. Melakukan fungsi Layer 2, yakni: dengan menggunakan protokol LAPD, serta memilih kanal B yang akan digunakan.
- Digital Telephone Controller: Berfungsi untuk melakukan fungsi protokol Layer 3 dan Mengontrol keseluruhan elemen fungsional dalam pesawat telepon digital.
- Man-machine Interface Controller: Berfungsi untuk mengontrol jalur speech termasuk proses CODEC sinyal suara, mengontrol sinyal-sinyal digit dari Keypad, dan mengontrol penampilan angka-angka dalam display, dan mengontrol sinyal-sinyal nada/dering berdasarkan sinyal message yang diterima.
- Rate Adaption Controller and DTE Interface: Berfungsi untuk Interworking dengan DTE dan melakukan penyesuaian laju bit yang berasal dari < 64 Kbps ke laju bit 64 Kbps pada B channel, serta untuk melakukan konversi protokol DTE ke ISDN user-network interface.
Telephone digital dapat digambarkan secara blok diagram sebagaimana terlihat pada gambar 14.11
Pada telephone digital yang tersambung menggunakan ISDN bekerja secara Basic Rate Access (BRA), dimana prinsip sistem ini sama dengan Hunting System yang digunakan untuk pelanggan ISDN serta Primary Rate Access (PRA) yang berguna sebagai penghubung antar PABX. Yang tersambung ke PSTN, Cukup satu PABX, dan hubungan antar PABX ini menggunakan Tie Line.
Sistem BRA dan PRA dapat dijelaskan sebagaimana gambar 14.12 di bawah ini.
0 komentar :
Posting Komentar
Terima kasih, atas saran atau usulan anda.