-->
Home » , » Sejarah blogger di indonesia

Sejarah blogger di indonesia

Written By Anisa film on Senin, 30 Januari 2012 | 1/30/2012 11:05:00 PM


DUNIA BLOGGER
1. Sejarah Blogger Di Indonesia
2. Mencari Teknik Menjahit/Menghias Kain
3. Membuat Blog Di Blogdetik
4. Membuat AC Tanpa Listrik

Blogger adalah orang yang melakukan kegiatan membuat blog di Internet. Blog itu sendiri adalah merupakan singkatan dari kata Weblog. Weblog adalah merupakan salah satu jenis Web, dan biasanya di operasikan oleh seseorang yang menuliskan tulisan, atau artikel secara berkala. Kadang kala mengenai tentang kejadian yang terjadi, pemikiran, atau dapat juga berupa material grafik atau video.

Sebelum kita melihat yang lebih dalam, mari kita melihat terlebih dahulu tentang sejarah Blog maupun aktifitas para Blogger di Indonesia, yang salah satu-nya di pimpin oleh: Enda Nasution.


Pada postingan di halaman terkait, kita akan memperlihatkan cara mencari informasi pada Blog, cara membuat Blog, serta cara menulis di Blog. Tentu saja seperti hal-nya berbagai teknik penggunaan Internet lainnya, bahwa: blog itu juga sangat mudah untuk digunakan. Oleh karena itu, sangat baik sekali jika kita memanfaatkan blog untuk menceritakan apa yang ada, atau apa yang terjadi di sekitar kita.


Bagi kita yang sangat suka dengan informasi dan berita alternatif yang tidak ada di koran atau media biasa, maka fasilitas BlogSearch dari Google (blogsearch.google.com) sangat bermanfaat untuk mencari pendapat-pendapat, kisah-kisah, atau catatan-catatan dari banyak pengguna Internet, yaitu tentang sesuatu hal yang mungkin tidak ada pada media cetak, atau pada buku-buku.

Aktivitas para blogger di Indonesia tidak jauh tertinggal dengan aktivitas blogger-blogger lain di Dunia. Menurut perkiraan (th 2008), ada lebih dari 300.000 blogger di Indonesia. Salah satu tokoh blogger Indonesia adalah Enda Nasution (enda.goblogmedia.com/). Enda Nasution adalah seorang penulis dan kerap disebut sebagai 'Bapak Blogger Indonesia'. Beliau banyak terlihat di media konvensional untuk mempromosikan penggunaan blog. Saat ini (th 2008), Enda tinggal dan bekerja di Jakarta setelah sebelumnya bekerja sebagai Internet Marketing Strategist di Bangkok, Thailand.

Sejarah blogger di lndonesia

Menurut Enda Nasution, blogger di Indonesia dapat dibagi kedalam tiga generasi, yaitu: Generasi pertama (tahun 1998-2001), dan biasanya berkumpul di mesin msn.or.id (sekarang sudah tidak ada). Directory sempat dibuat di www.coolnetters.com/indoblog.html. Isi blog kurang lebih masih berupa jurnal pribadi. Tool yang digunakan adalah livejournal dan blogger.com.

Generasi kedua, tahun 2001-2002-an. Enda Nasution termasuk dalam generasi ini. Isi blog masih lebih bersifat pribadi. Di generasi kedua ini mulailah bermunculan komunitas-komunitas blogger, seperti: blogbugs (Indonesia), bbv.or.id (Bandung), angkringan (Jogja), tukanglenong (Jakarta). Jumlah blogger mulai banyak, dan sempat mengadakan temu darat. blogbugs.com sampai saat ini masih menjadi satu-satunya direktori blogger Indonesia. Tool yang digunakan adalah blogger.com, MT, dan pMachine

Generasi ke tiga, dari tahun 2004 sampai hari ini, dan tumpang tindih dengan generasi ke dua. Generasi pertama karena satu dan lain hal sudah tidak ada lagi. Generasi ketiga lebih 'techie' dan berkumpul di id-gmail. Pada generasi ketiga ini mulai banyak blog dengan topik khusus yang tidak lagi bersifat jurnal pribadi. Biasanya blog-blog ini adalah blog kedua atau ketiga dari blogger yg sebelumnya sudah memiliki blog jurnal. Tool yang digunakan ialah wordpress, dan MT.

4 komentar :

  1. terimakasih infonya,,
    sangat menarik dan bemanfaat,,

    BalasHapus
  2. informasi yang sangat bermanfaat,,

    BalasHapus
  3. infonya sangat menarik,,
    mantap,,,

    BalasHapus
  4. menambah pengetahuan tentang blog

    BalasHapus

Terima kasih, atas saran atau usulan anda.

Translate

Menu Blog Ini

Buka Semua | Tutup Semua

 
SUPPORT: anisa indra - dmca
Copyright © 2011-2018. Citra teknologi - All Rights Reserved
Template Created by: Creating Website
Published by: Mas Template - Proudly powered by: Blogger